Danau Rawa Pening

5 Tempat Wisata di Semarang Terbaru 2019

72 views

Semarang merupakan salah satu kota/kabupaten di Jawa Tengah yang memiliki banyak sekali panorama dan keindahan alam yang sangat menakjubkan. Semarang menjadi salah satu kota yang wajib Anda kunjungi setiap tempat wisatanya. Jika fisik atau biaya yang Anda miliki tidak memungkinkan, pada kesempatan kali ini saya akan menyajikan tempat wisata di Semarang yang sangat populer. Sehingga akan memudahkan Anda  dalam memilih tujuan untuk menenangkan pikiran Anda. Penasaran bagaimana keindahan alam yang disajikan tempat wisata di Kota Semarang? Mari kita simak bersama ulasan berikut ini.

Daftar Tempat Wisata di Semarang Terbaru 2019

  1. Old City 3D Trick Art Museum Semarang

Old City 3D Trick Art Museum

Tempat wisata old city 3d trick art museum merupakan salah satu tempat wisata terbaru di Kota Semarang yang sedang populer di media sosial. Semua objek foto yang ada di tempat wisata ini merupakan sebuah gambaran saja tetapi seakan-akan semuanya terasa nyata. Itulah kelebihan dair lukisan 3 dimensi. Tempat wisata old city 3d ini berada di lokasi Jl Letjend Suprapto, No 26 Tanjung Mas, Semarang. Anda juga bisa mengandalkan google maps karena tentunya akan sangat mudah ditemukan karena sudah sangat fenomal terutama bagi masyarakat Semarang.

Baca juga : 5 Tempat Wisata Anak di Semarang Berlibur Bersama Keluarga

  1. Hutan Wisata Tinjomoyo

Hutan Wisata Tinjomoyo

Berfoto di jembatan merah yang beralaskan kayu sudah tidak asing lagi bagi para pengguna media sosial. Mungkin ada banyak kota yang juga memiliki objek foto seperti ini. Untuk mencapai hutan wisata tinjomoyo Anda tentu akan melewati jembatan merah ini. Tetapi pada umumnya kebanyakan orang lebih suka berfoto di jembatan merah ini dibandingkan di dalam hutan. Anda yang mungkin penasaran dengan tempat wisata ini bisa juga langsung berkunjung di hutan wisata tinjomoyo yang berada di Tinjomoyo, Banyumasik, Semarang. Meskipun jembatan ini terlihat kuat tetapi Anda tentu harus berhati-hati karena pastinya banyak sekali orang yang berlalu lalang di jembatan ini.

  1. Kampung Seni Palebon

Kampung Seni Palebon

Walaupun masuk ke dalam daftar tempat wisata tetapi kampung seni palebon ini lebih dominan ke pemukiman warga. Dimana setiap tembok rumah dibuat gambaran seni yang sangat menarik. Selain tembok rumah, jalanan di kampung ini juga dibuat semenarik mungkin. Hal ini bertujuan untuk mengingatkan kita semua untuk selalu terus melestarikan seni di negara kita sendiri. Kampung seni ini berada di Jl Kalicari Tengah lll Rw 09, Palebon, Pedurungan, Semarang.

  1. Lawang Sewu

Lawang Sewu

Lawang sewu merupakan bentukan bahasa jawa yang memiliki arti pintu seribu atau seribu pintu. Tetapi demikian pintu yang dimiliki tempat wisata ini tidak sampai seribu buah. Memang pintu di tempat wisata ini cukup banyak tetapi berjumlah kurang dari seribu. Seribu dalam kata ini hanya menggambarkan jumlah yang banyak saja. Tempat wisata lawang sewu merupakan salah satu tempat yang sudah tidak asing lagi bukan? Lawang sewu ini berada di lokasi Jl Pemuda, Sekayu, Semarang Tengah.

Baca juga : 5 Tempat Wisata di Semarang Ungaran Yang Wajib Dikunjungi

  1. Danau Rawa Pening

Danau Rawa Pening

Selain lawang sewu, rawa pening juga sudah banyak dikenal oleh masyarakat. Keindahan alam yang ada di tempat wisata ini membawa kenyamanan bagi pengunjung yang mendatangi tempat ini. Di rawa pening ini Anda bisa menaiki perahu kecil dan berfoto di atasnya dengan berlatar belakang keindahan alam yang sangat menganggumkan. Jika Anda penasaran dengan keindahannya, Anda bisa berkunjung ke rawa pening yang berlokasi di Ambarawa, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah. Anda tentu tidak akan menyesal dengan keindahan alam yang satu ini.

Gallery for 5 Tempat Wisata di Semarang Terbaru 2019

2 comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *